Beranda Daerah Metro Petakan Minat Belajar Siswa, SD di Metro Gandeng Ruang bakat

Petakan Minat Belajar Siswa, SD di Metro Gandeng Ruang bakat

145
0
BERBAGI

 

Kredibell.com (METRO) – Guna mengenali potensi dan bakat serta memetakan minat belajar peserta didik, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Metro Timur menggandeng Ruangbakat sebagai pihak ketiga dalam menganalisa sidik jari.

Kepala SDN 4 Metro Timur, Yasirrudin menjelaskan, analisa dengan metode identifikasi sidik jari adalah upaya untuk memetakan minat belajar siswa dan memaksimalkan kurikulum pembelajaran yang akan diberikan.

“Ini adalah upaya sekolah untuk mewujudkan visi dan misi serta program-program sekolah. Mulai dari pembentukan karakter siswa, kegiatan literasi budaya, serta membangun kelas berbasis karakter dimana siswa akan dikelompokkan berdasarkan model belajar mereka,” kata dia, Rabu (22/6/2022).

Dirinya menerangkan, pengenalan sidik jari juga sebagai upaya sekolah menyiapkan pesta perjalanan hidup peserta didik dimasa depan.

“Kenali potensi dan bakat anak untuk menyiapkan peta perjalanan hidup mereka. Kegiatan ini bertajuk edukasi, sinergi dan kolaborasi parenting UPTD SD Negeri 4 Metro Timur bersama Ruangbakat,” terangnya.

Yasirrudin juga menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan parenting dilakukan dengan membagi jenjang kelas. Hal itu sebagai upaya menjaga protokol Kesehatan Covid-19 dengan membatasi kerumunan.

“Jadi tanggal 17 Juni 2022 dihadiri oleh wali murid kelas 1 dan 2, tanggal 18 dihadiri wali murid kelas 3 dan 4, dan tanggal 20 dihadiri wali murid kelas 5 dan sekaligus pelepasan pelajar kelas 6. Maka itulah kami menggandeng pihak ketiga yaitu Ruangbakat untuk membantu mewujudkan beberapa program kerja terkait visi dan misi tersebut,” bebernya.

Dalam kesempatan itu, Founder Ruangbakat, Irsyad Azies menjelaskan metode analisa sidik jari yang dilakukan oleh platform pengembangan diri tersebut.

“Melalui analisa sidik jari sebagai metode identifikasi untuk mengetahui bakat, potensi serta kepribadian yang didasarkan pada aspek genetik alami atau bawaan. Metode ini bertujuan untuk mengungkap kecerdasan dan kecenderungan karakter atau kepribadian hingga gaya belajar dan komunikasi pelajar itu sendiri,” jelasnya.

Ia berharap, program yang ditawarkan Ruangbakat dapat mewujudkan visi dan misi sekolah serta merealisasikan harapan orang tua wali murid.

“Hal ini dilakukan sebagai langkah mewujudkan visi dan misi SD Negeri 4 Metro Timur untuk tidak hanya cerdas secara akademik melainkan cerdas secara sikap dan sepiritual melalui edukasi, sinergi dan kolaborasi antara siswa, guru, dan orangtua,” ujarnya.

“Program ini akan menjadi program yang berkelanjutan dimana tugas belajar tidak hanya menjadi kewajiban para siswa namun juga untuk guru dan orangtua,” tandasnya. (Rio)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here