Beranda Daerah Tulang Bawang Drama pukew Sahur hibur masyarakat Menggala.

Drama pukew Sahur hibur masyarakat Menggala.

132
0
BERBAGI
Kredibell.com (Tulang Bawang) — Untuk melestarikan budaya asli Tulang Bawang, PWI bersama dengan Baznas Tulang Bawang menggelar acara Drama Pukew Sahur dalam rangka Program berkah Romadhan 1443 H.
Ketua PWI Tulang Bawang Abdulrahman mengatakan, kegiatan Pukew Sahur ini  sebagai bentuk kepedulian Organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bekerjasama dengan Baznas Tulang Bawang untuk menghibur masyarakat Kecamatan Menggala sebelum melaksanaan Sawur di Bulan Suci Ramadhan 1443 H
” Pada Tahun ini PWI Tulang Bawang bekerjasama dengan Baznas Tulang Bawang juga telah menggelar acara sedekah maling yang dahulu Memberikan sedekah secara diam-diam tanpa diketahui oleh penerima, serta membagikan Takjil,” jelasnya.
Dikatakan Abdulrahman, dari berbagai program PWI bersama Baznas Tulang Bawang yang sangat menarik adalah Program sedekah maling dan Drama Pukew Sahur mengingat program ini sudah lama menghilang, dan pada bulan suci Ramadhan ini ,cerita lama ini kita angkat kembali untuk melestarikan budaya masyarakat yang hampir hilang ini, jelasnya.
Sementara itu Ketua Baznas Tulang Bawang Hi Yantori mengatakan kami sangat berterima kasih sekali kepada temen-Temen PWI untuk menghibur masyarakat Menggala, mudah-mudahan ditahun yang akan datang akan kita gelar kembali dengan lebih meriah lagi, jelasnya.
” Dengan melihat antusiasnya masyarakat dalam menghadiri acara Pukew Sahur ini walau dalam suasana hujan mereka tetap tidak meninggalkan acara ini berarti masyarakatnya merasa terhibur , maka dari itu mudah-mudahan ditahun mendatang akan kita gelar kembali dengan lebih meriah,” tutupnya (Man/Mad)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here