Kredibell.com (Tubaba) — Gubernur DKI Jakarta, H.Anies Rasyid Baswedan, mendapatkan gelar Adat Lampung Tuan Penata Negarou, saat berkunjung ke Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, di Bumi Ragem Sai Mangi Wawai.
Gelar Adat tersebut diberikan langsung oleh Ketua Federasi Adat Marga Empat Kabupaten Tulangbawang Barat, Herman Artha, bertepatan di Komplek Islamic Center, Kelurahan Panaragan Jaya, kecamatan Tulangbawang tengah, Kabupaten setempat, Minggu (08/05/2022).
Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Lampung, Nomor: G/362/B-II/HK/1996, tanggal 22 Agustus 1996 tentang Pengukuhan Lembaga Adat Marga sebagai Kesatuan Masyarakat Hukum Adat dari masing-masing Wilayah Adat di Daerah Tingkat II dalam Provinsi Daerah Tingkat I Lampung.
Undang undang Nomor 50 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kabupaten Tulang Bawang Barat di Provinsi Lampung (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 187, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4934).
Keputusan Tim Formatur Reorganisasi Federasi Adat Marga Empat Kabupaten SK.002/FORMATUR/FAM.IV/TBB/II/2019 tanggal 15 Februari 2019 tentang Reorganisasi Pengurus Federasi Adat Marga Empat Kabupaten Tulang Bawang Barat Periode Kedua Masa Bakti Tahun 2019-2024.
Prosesi pemberian gelar adat dilakukan secara adat dengan disaksikan Bupati Tubaba Umar Ahmad, para pejabat pemerintahan kabupaten Tulangbawang Barat, para tokoh adat dan undangan yang hadir.
Dalam sambutannya Gubernur DKI Anies Baswedan, gelar adat Tuan Penata Negaro mengucapkan terima kasih kepada para tokoh adat Bapak Ibu sekalian dan Izinkan saya akan mencatat hari ini sebagai hari yang spesial.
“Kedatangan saya ke Tubaba hari ini untuk menerima gelar kehormatan yang di berikan oleh masyarakat Kabupaten Tubaba Kepada saya, saya menjunjung tinggi dan mengapresiasi apa yang sudah di berikan kepada saya,”ungkapnya.
Lanjutnya, dan pihaknya berharap dapat selalu bekerjasama dalam mengembangkan kepemerintahan yang selama ini telah terjalin bersama.
“Insya Allah kemajuan bagi Kabupaten Tulang Bawang Barat akan terus terjadi dan Kebahagiaan dan keberkahan akan bisa melimpahi kepada semua warganya yang berada di kabupaten ini,” katanya.
Sementara itu dikatakan Bupati Tubaba, Umar Ahmad, mengapresiasi kedatang Gubernur DKI, semoga pertemuan yang kita lakukan pada hari yang berbahagia ini tercatat sebagai sebuah silaturahmi yang mendatangkan berkah dan manfaat untuk kita semua.
“Jadi ini memang perjalanan panjang yang menghatarkan pak anises sampai kesini sudah 10 tahun kita bergabung melalui indonesia mengajar, dan kita melihat sosok Pak Anies sendiri. Kembali, Selamat datang pak Anies di Tubaba, Terima kasih telah mengawal kabupaten Tulangbawang Barat pulang ke masa depan,” tutupnya (man/mad)