Kredibell.com (Mesuji) – Kegiatan Seminar Cluster Peternakan Domba & Kambing dan Pelantikan Pengurus DPC HPDKI Kabupaten Mesuji dan Tulang Bawang Barat, berlangsung di Gedung GSG Taman Kehati, Kamis (7/12/2023).
Di kesempatan itu, Budi Yuhanda selaku Ketua DPD Himpunan Peternak Domba & Kambing Indonesia (HPDKI) Provinsi Lampung meminta para ketua DPC membuat program unggulan ke depan.
“Jadi saya tunggu para Ketua DPC buat program jangka menengah maupun jangka pendeknya. Ada banyak agenda pelatihan-pelatihan mendatang,” seru Budi Yuhanda saat menyampaikan sambutannya.
Ditegaskannya, HPDKI bukan wadah organisasi untuk mencari uang, melainkan murni wadah organisasi yang bertujuan memakmurkan kaum para peternak.
“Jadi begitu ya, teman-teman bisa juga duplikasi kegiatan ini ke Desa atau ke lingkungan ternak lainnya,” ungkap Budi Yuhanda yang juga merupakan Anggota DPRD Provinsi Lampung, fraksi Partai Nasdem.
Sebelumnya, Ketua DPRD Mesuji, Elfianah membuka acara seminar menceritakan situasi dinamika peternakan di Bumi Ragan Begawe Caram.
“Kita Mesuji punya potensi besar, pakan berlimpah, tapi saya dengar banyak keluhan soal tak seimbangnya antara biaya berternak tinggi dan harga jual yang rendah,” cerita Elfianah.
Ia sangat berharap, para Peternak di Kabupaten Mesuji khususnya bisa naik kelas.
“Mudah-mudahan segera terwujud. Insya Allah ada jalannya. Kami pihak legislatif Mesuji siap mendukung,” terangnya.
Acara ini berlangsung kondusif dan hikmat hingga selesai. Turut hadir dalam kesempatan ini yaitu Perwakilan Polres Mesuji, Sekretaris DPP HPDKI, perwakilan Bank BJB, Perwakilan Bank Lampung, dan puluhan peserta seminar yang merupakan peternak domba kambing setempat. (GST)