Beranda Daerah Mesuji Pemdes Margojaya Bantu Perekonomian 25 Orang Warga Lewat Program PKT DD 2022

Pemdes Margojaya Bantu Perekonomian 25 Orang Warga Lewat Program PKT DD 2022

156
0
BERBAGI

 

Kredibell.com (Mesuji ) – Menjelang bulan puasa, Pemerintah Desa Margojaya, Kecamatan Mesujitimur memberdayakan 25 orang Warga setempat lewat program Padat Karya Tunai (PKT) Dana Desa (DD) Tahun 2022.

Program ini yaitu membersihkan saluran air (drainase) serta bahu jalan sepanjang 200 M x 2 sisi. Lokasinya di RT 6, RK 2 Desa Margojaya.

“Alhamdullillah kami bisa membantu perekonomian Masyarakat. Yang kerja ada 25 orang, selama 4 hari,” terang Kades Margojaya Wahyudi, Sabtu (2/4/2022).

Kades Wahyudi juga berharap, lewat program ini kepedulian Masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sekitar meningkat.

Program ini (cash for work) langsung bayar tunai upah kerjanya. Anggarannya Rp8.700.000,” ungkap dia.

Untuk diketahui, realisasi program ini berdasarkan Permendes PDTT nomor 7 tahun 2021 tentang prioritas Dana Desa tahun 2022 dan Perdes nomor 2 tahun 2022 tentang APBDES. (GST)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here